1. Operator teknik mengecek karet plucker (Plug Pinger) sehari sebelum proses pemotongan
  2. Pastikan kondisi mesin plucker dalam keadaan bersih
  3. Operator teknik mensetting mesin plucker dengan cara memutar bagian khusus mesin plucker dengan alat yang sudah disediakan (Engkol) secara manual.
  4. Operator membuka/menutup keran air pada mesin plucker sebelum/sesudah proses pemotongan.
  5. Leader killing menginformasikan ke bagian teknik untuk mengoperasikan mesin plucker karena proses pemotongan akan dimulai.
  6. QC Inspektor killing mengecek bulu dan kulit ari setelah ayam ke luar dari mesin plucker, jika masih nampak terdapat bulu dan kulit ari yang tersisa maka jarak karet plucker (Plug Pinger) di setting sampai ayam yang ke luar dari plucker bersih dari bulu dan kulit ari.

 

Apabila terdapat karkas yang belum bersih dari kulit ari dan bulu, yang tidak terlepas saat pencabutan bulu dengan mesin plucker, maka lakukan hal-hal sebagai berikut:

 

  1. Operator menyiapkan bak air pencuci tangan.
  2. Operator menyiapkan talang penadah darah, bulu dan kulit ari di bawah shackle.
  3. Operator berdiri dan tangan mencabuti bulu-bulu pada bagian tunggir, sayap dan kulit ari bagian persendian kaki bawah pada ayam yang tergantung di shackle yang berjalan.

Jika terjadi ayam mati tidak sempurna dengan ditandai warna merah secara merata, maka turunkan dan diserahkan ke Leader bagian Killing untuk dimusnahkan.

  1. Operator mencuci tangan bila terasa licin dan kotor.
  2. Operator setelah selesai produksi membersihkan sebagai berikut :

a)      Mesin pencabut bulu (plucker).

b)      Talang penadah.

c)      Lantai

a)      Shackle dan shackle gate